Besaran Fisika
Segala sesuatu yang dapat diukur, punya nilai, dan punya satuan merupakan besaran fisika.
Misalnya dalam mengukur meja belajar, ternyata diperoleh hasil pengukuran 180 cm. Seratus delapan puluh (180) merupakan nilai dan centimeter (cm) merupakan satuan panjang. Nilai 180 cm dapat diperoleh melalui pengukuran menggunakan mistar. Panjang merupakan besaran fisika.
Besaran fisika dapat dikelompokkan mejadi 2, yaitu
1. Besaran Pokok
2. Besaran Turunan
Besaran pokok merupakan besaran yang telah ditetapkan terlebih dulu secara internasional (atau sering disebut Sistem Internasional, disingkat SI). Sistem SI sendiri dapat dinyatakan dalam mks (singkatan dari meter-kilo-sekon) dan dapat dinyatakan dalam cgs (centi-gram-sekon). Namun, khusus mengenai besaran pokok dan besaran turunan, dinyatakan dalam mks.
SEDANGKAN besaran turunan merupakan besaran yang diturunkan dari besaran pokok.
Untuk meningkatkan pemahamanmu dan keorisinalan materi ini, cermati pemahaman mengenai besaran dan satuan berikut!





Tidak ada komentar:
Posting Komentar